Tunjangan dan Sapras Damang Perlu Perhatian Pemerintah

H.M. Sriosako

H.M. Sriosako

Palangka Raya, Media Dayak

Bacaan Lainnya

    Kalangam DPRD Provinsi Kalimantan Tengah(Kalteng)mengharapkan agar pemerintah memperhatikan kelayakan tunjangan serta sarana operasional Damang yang ada di Kalteng. Pasalnya, tunjangan serta sarana operasional yang ada selama ini dinilai masih kurang memadai.

Menurut anggota DPRD Kalteng H.M. Sriosako, saat melaksanakan reses belum lama ini ke Kabupaten Katingan, sejumlah Damang meminta pemerintah untuk bisa meningkatkan insentif. Karena tunjangan yang didapatkan saat ini masih sangat kecil.

“Dari pertemuan yang dilaksanalan di Aula Kecamatan Katingan Hulu yang dihadiri Camat, Kades, Damang, guru, tokoh masyarakat terungkap beberapa harapan dan keinginan, diantaranya, insentif Damang mohon dinaikan dari 500 ribu yang diterima saat ini,” Ucap  Sriosako saat dibincangi media ini, di Gedung Dewan, jalan S.Parman, Kamis (1/8) kemarin

Kemudian selain peningkatan tunjangan diharapkan juga adanya perhatian pemerintah untuk mendukung sarana dan prasarana operasional kedamangan seperti labtop, alat tulis kantor(ATK)serta kendaraan inventaris Damang.

“Mereka juga mengharapkan adanya perhatian pemerintah untuk mendukung sarana dan prasarana kedamangan,” terang Wakil rakyat dari daerah pemilihan(Dapil)I, meliputi Kabupaten Katingan, Gunung Mas dan Kota Palangka Raya ini.

Anggota Komisi A DPRD Kalteng,yang pemerintahan,hukum,politik dan keuangan ini mengatakan,Kecamatan Katingan Hulu yang beribukota di Tumbang Sanamang ini memiliki 22 Desa dan satu Kelurahan. Dimana untuk jarak tempuhnya memakan waktu sekitar 7 jam perjalanan menggunakan mobil dari Kota Kasongan.

Dalam kesempatan itu, masyarakat juga mengharapkan perlunya pembangunan sarana air bersih, jaringan internet. “Untuk skala priorotas yaitu sarana air bersih dan jaringan internet, ini penting karena merupakan kebutuhan mendesak,” pungkas legislator dari Partai Demokrat Kalteng ini.(Nvd)

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait