Endang Susilawatie SPd MPd, anggota DPRD Kabupaten Katingan, saat mendaftarkan dirinya ke DPC PDIP Kabupaten Katingan sebagai bacawabup Kabupaten Katingan priode 2024-2029 di Pilkada tahun 2024 ini kepada ketua DPC PDIP setempat Sakariyas SE, Jum’at sore (17/5), di sekretariat DPC PDIP setempat.(Media Dayak/Ist)
Kasongan, Media Dayak
Endang Susilawati SPd MPd, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan menyatakan dirinya siap untuk dipasangkan dengan siapapun, jika lolos seleksi dalam bakal calon wakil bupati (bacawabup) Kabupaten Katingan pada pemilihan kepala daerah (pilkada) tahun 2024 mendatang.
Pernyataannya ini diungkapkannya kepada sejumlah awak media, usai menyerahkan dokumen pendaftaran untuk menjadi bacawabup kepada ketua Dewan Pengurus Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Katingan, Sakariyas SE, Jum’at sore (17/6) kemaren’ di sekretariat DPC PDIP Kabupaten Katingan, yang dihadiri pula oleh bendahara Marwan Susanto S Sos M AP beserta seluruh pengurus PDIP lainnya.
Adapun berbagai pertimbangan legislator dari Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) ini, yang diungkapkannya kepada sejumlah awak media, diantaranya dirinya menyadari bahwa hanya sebagai bacawabup lah kemampuannya untuk mendaftarkan dirinya di pemilu kepala daerah (pilkada) untuk Kebupaten Katingan tahun 2024 ini. “Khususnya di DPC PDIP Kabupaten Katingan ini,” kata Endang.
Sudah kita ketahui bahwa PDIP di Kabupaten Katingan selama ini memiliki sejumlah kader yang luar biasa. Sehingga, kita menurut Endang mampunya hanya mengajukan permohonan sebagai bacawabup saja. “Jika memang niat ini bisa diterima dan direkomendasikan untuk ditetapkan menjadi calon wakil bupati (cawabup) di pilkada 2024 nanti, saya siap bertarung semaksimal mungkin, guna memenangkan pesta demokrasi lima tahunan ini,” kata Endang.
Dengan diterimanya sebagai cawabup Katingan di Pilkada ini juga, nantinya dirinya berharap mampu pula mensinergikan visi dan misi antara Partai Gerindra dengan PDIP, khususnya visi dan misi untuk membangun Kabupaten Katingan yang lebih maju lima tahun ke depan.
Selain di DPC PDIP, dirinya juga mengaku mendaftar di sejumlah partai politik (parpol) lainnya. Salah satunya di Partai Nasdem. Di Partai Nasdem ini sudah resmi juga mendaftar. Kalau di PDIP mendaftar sebagai bacawabup, namun di parpol lainnya menurutnya fleksible, atau dengan bahasa lainnya bisa sebagai bacabup dan bisa pula sebagai bacawabup.
Kemudian, menjawab pertanyaan media, dengan tegas dirinya menyatakan, oleh karena memang niatnya bersungguh-sungguh bermohon untuk mencalonkan diri sebagai cawabup, secara pribadi, insya Allah akan tetap diterima sebagai cawabup dan dipastikan selalu siap. Yang terpenting cabup yang diusung dari PDIP dengan dirinya sebagai cawabup, secara pribadi sama-sama mempunyai signal. “Sehingga, pada waktunya nanti bukan hanya berjalan lancar saja, tapi juga sukses di pertarungan pilkada nanti,” harap wakil ketua DPRD Kabupaten Katingan priode 2004-2019 ini.
Meskipun belum waktunya, namun saat diminta mengemukakan visi dan misinya oleh awak media, secara reflek dirinya menjawab bahwa visi dan misinya untuk Kabupaten Katingan adalah Katingan Maju, Sehat, Cerdas dan Terbuka, serta Melanjutkan Katingan Bermartabat. (Kas/Aw)