Kuala Pembuang, Media Dayak
Karangan bunga digital ucapan untuk selamat rupanya kini mulai digemari, khususnya kalangan perusahaan dan juga SOPD yang ada di Kabupaten Seruyan. Buktinya jenis karangan bunga ini laris manis dipesan untuk ucapan selamat atas hari jadi ke-17 Kabupaten Seruyan yang akan jatuh pada 5 Agustus mendatang .
Rumah produksi Istana Jaya Marisha digital printing di bilangan jalan A Yani komplek bundaran II Kuala Pembuang berubah menjadi galeri karangan bunga digital untuk ucapan selamat HUT Seruyan yang sudah dipesan oleh banyak kalangan.
Muhammad Apis selaku Owner Istana Jaya Marisha digital printing menyebut, momen hari jadi Seruyan ke 17 menjadi berkah tersendiri bagi usahanya karena karangan bunga digital sudah banyak dipesan pada jauh hari sebelumnya.
“Alhamdulilah tahun ini banyak yang pesan ucapan untuk HUT Seruyan,” ujar Apis panggilan akrabnya.
Sekedar diketahui, karangan bunga digital ini menggunakan media grafis digital printing yang dapat dicetak dengan menampilkan foto-foto sesuai ukuran dan aneka warna sesuai yang diinginkan untuk kemudian dibingkai dan diberi bunga.
Menurut Apis, pembuatan karangan bunga digital lebih praktis karena menggunakan teknologi. “Banyak kelebihan dibanding karangan bunga biasa, selain lebih tahan lama juga lebih hidup karena dapat ditampilkan gambar gambar atau foto,” demikian Apis.(Rul)