Gubernur Kalteng Pimpin Expose Pembangunan Rumah Sakit Baru di Km 26 Palangka Raya

Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat pimpin rapat, Kamis (5/12/2024)(MMC Kalteng)

Palangka Raya, Media Dayak 

Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan kesehatan optimal bagi masyarakat dengan membangun rumah sakit milik Pemerintah Provinsi Kalteng di Km 26 Jalan Tjilik Riwut, Palangka Raya. Hal ini disampaikan dalam Rapat Expose Pembangunan Rumah Sakit Provinsi Kalteng di Aula Serba Guna Istana Isen Mulang, Kamis (5/12/2024).
 
“Rumah sakit ini akan didesain modern, dilengkapi peralatan teknologi tinggi dan SDM kesehatan yang berkualitas, dengan SOP yang sesuai tuntutan pasar global,” ujar Gubernur Sugianto Sabran.
 
Ia berharap rumah sakit ini memiliki standar pelayanan dan fasilitas yang setara, bahkan lebih baik, dibandingkan rumah sakit di luar negeri maupun di provinsi lain.
 
Gubernur menegaskan bahwa teknologi medis mutakhir dan penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi prioritas utama. Dengan teknologi ini, pelayanan kesehatan di rumah sakit baru diharapkan lebih baik, akurat, dan cepat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
 
Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalteng, Shalahuddin, melaporkan perkembangan proyek rumah sakit yang berada di atas lahan seluas 10 hektare:
1. Tahun 2024: Dana awal Rp14 miliar telah digunakan untuk pembukaan badan jalan. Progres pengerjaan jalan mencapai 48,34 persen dan ditargetkan selesai pada Desember 2024.
 
2. Tahun 2025: Dilanjutkan dengan agregat, pengaspalan, dan pengerjaan struktur rumah sakit. Pengadaan tiang pancang telah dimulai, dengan sebagian sudah terpasang. Tahap dua akan menganggarkan Rp200 miliar.
 
3. Tahun 2026–2028: Tahap tiga dibagi menjadi dua bagian: regular Rp200 miliar dan multiyears Rp200 miliar. Proyek ini diproyeksikan selesai pada 2028 dengan total anggaran multiyears mencakup pembayaran terakhir pada 2027–2028.
 
“InsyaAllah pada 2025 pengaspalan selesai, dan tahapan berikutnya berjalan sesuai rencana hingga penyelesaian penuh pada 2028,” ungkap Shalahuddin.
 
Dengan proyek besar ini, Gubernur Sugianto Sabran optimistis rumah sakit baru ini akan menjadi pusat layanan kesehatan unggulan di Kalteng, memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.(MMC/YM/Aw)
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait