DPRD Palangka Raya Siap Dukung Wali Kota Terpilih, Wujudkan Kebijakan Pro-Rakyat

Ketua DPRD kota Palangka Raya Subandi (Media Dayak/ Yanting)
 
Palangka Raya, Media Dayak 
 
Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Subandi, menyatakan komitmennya untuk mendukung Wali Kota Palangka Raya terpilih dalam menjalankan program-program pembangunan. Subandi menekankan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif guna menghasilkan kebijakan yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.  
 
Subandi menyatakan bahwa kolaborasi yang baik antara pemerintah kota dan DPRD merupakan kunci keberhasilan pembangunan. “Kami siap bekerja sama dengan Wali Kota terpilih untuk memastikan setiap kebijakan dan program yang dijalankan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Palangka Raya,” ungkapnya, Jumat (21/2/2025).
 
Politisi Partai Golongan Karya kota Palangka Raya ini, juga menegaskan bahwa DPRD akan menjalankan fungsi pengawasan dan legislasi secara optimal untuk mendukung visi dan misi Wali Kota terpilih. 
 
“Sinergi antara eksekutif dan legislatif sangat penting agar kebijakan yang dihasilkan tidak hanya tepat sasaran, tetapi juga berkelanjutan,” tambahnya.  
 
Diharapkan, dengan adanya sinergi yang kuat antara eksekutif dan legislatif, Palangka Raya dapat mencapai kemajuan yang lebih signifikan dalam berbagai sektor, termasuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan ekonomi, demi kesejahteraan masyarakat.(Ytm/Lsn)
 
 
 
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait