Samsat Perlu Dukungan Peningkatan Fasilitas

Lantas Sinaga

Bacaan Lainnya

Palangka Raya, Media Dayak

      DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mendorong pemerintah untuk terus meningkatkan pembangunan fasilitas kantor sistem administrasi manunggal satu atap (Samsat) se Kalteng. Hal ini penting untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang ingin membayarkan pajaknya.

Pasalnya, masih banyak kantor Samsat se Kalteng yang fasilitasnya memerlukan pembenahan, agar kedepan pelayanan kepada masyarakat dapat diberikan secara nyaman, sehingga keinginan masyarakat yang ingin membayar pajak semakin meningkat di daerah ini.

Menurut Anggota DPRD Kalteng, P. Lantas Sinaga, saat ini pelayanan yang diberikan oleh Samsat di seluruh Kabupaten/Kota telah membaik. Namun, untuk mengoptimalisasi pelayanan kepada masyarakat dan kelancaran operasional, perlu adanya peningkatan sejumlah fasilitas. Penambahan fasilitas ini bisa berupa, ruang untuk ibu menyusui, ruang baca dan ruang bermain anak.

Kalau saya melihat, pelayanan yang diberikan oleh Samsat saat ini sudah sangat baik, hanya saja perlu peningkatan beberapa fasilitas, misalnya ruang untuk ibu menyusui, ruang baca atau ruang bermain anak. Karena di beberapa Kabupaten, seperti Kotawaringin Timur (Kotim), Kapuas dan Kota Palangka raya, hampir setiap hari banyak orang datang untuk membayar pajak bahkan ada yang datang membawa anak,Ucap Sinaga, saat dibincangi media ini, di gedung Dewan, pekan kemarin.

Wakil Rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) I, meliputi Kabupaten Katingan, Gunung Mas dan Kota Palangka Raya ini juga mengharapkan, Samsat  di Kabupaten/kota memiliki fasilitas berupa kendaraan  operasional. Pasalnya, sampai saat ini masih ada UPTD samsat yang masih belum memiliki mobil operasional.

Untuk fasilitas memang perlu pembenahan, dan disamping itu kita juga mengharapkan adanya peningkatan fasilitas seperti mobil operasional. Memang ada beberapa Kabupaten yang sudah memiliki mobil operasional, itupun dibantu oleh pemerintah Kabupaten/kota. Sedangkan untuk UPTD Samsat di kabupaten yang belum memiliki mobil operasional, kita harapkan pihak pemerintah bisa membantu untuk melakukan pengadaan, minimal untuk kepala Samsatnya, karena ada beberapa daerah yang kepala Samsatnya hanya menggunakan kendaraan roda dua,terang legislator dari Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) ini.

Dikatakan Sinaga, tidak hanya peningkatan fasilitas berupa pengadaan ruang ibu menyusui, ruang baca, ruang bermain anak dan kendaraan operasional, pihaknya juga berharap adanya peningkatan fasilitas berupa gudang untuk menyimpan berkas, sehingga berkas tersebut tidak berhamburan di ruang kerja.

Peningkatan fasilitas lain yang juga kita harapkan di UPT Samsat adalah adanya gudang untuk penyimpanan berkas, agar berkas tersebut tidak berhamburan di ruang kerja. memang untuk urusan administrasi ada samsat yang memang berkas-berkasnya tertata rapi, tetapi ada juga yang berserakan di meja maupun di lantai, pungkasnya.(Nvd)

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *