Polres Seruyan mengikuti kegiatan Zoom Meeting terkait Anev Program Polri dalam mendukung Ketahanan Pangan, Rabu (05/02/2025) pukul 08.00 WIB.(Media Dayak/Ist)
Kuala Pembuang, Media Dayak
Polres Seruyan mengikuti kegiatan Zoom Meeting terkait Anev Program Polri dalam mendukung Ketahanan Pangan, Rabu (05/02/2025) pukul 08.00 WIB.
Rapat tersebut dilaksanakan secara daring dengan tujuan untuk mengevaluasi perkembangan program ketahanan pangan yang digagas Polri dalam rangka mendukung visi Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengoptimalkan produksi pangan, khususnya jagung, yang menjadi prioritas dalam program tersebut.
Dalam rapat yang dipimpin oleh Karo Binkar SSDM Polri Brigjend Pol. Langgeng Purnomo, S.I.K., M.H., terdapat beberapa arahan penting terkait pencapaian target ketahanan pangan. Salah satunya adalah tambahan produksi jagung sebanyak 4 juta ton per bulan pada bulan April 2025 dari 1 juta hektar lahan. Namun, progres tanam jagung saat ini masih jauh dari target, dengan hanya 64.321,86 hektar yang terealisasi, dan hanya sebagian kecil yang menggunakan program monokultur.
Kegiatan tersebut juga mencakup pembahasan tentang tantangan yang dihadapi di lapangan, termasuk kendala dalam pencapaian target. Polda dan Polres diminta untuk menginput data secara akurat ke dalam aplikasi Gugus Tugas Ketahanan Pangan serta melakukan koordinasi tingkat provinsi dan kabupaten untuk mencari solusi atas permasalahan yang ada. Karo Watpers SSDM Polri, Brigjend Pol. Budhi Herdhi, juga menyampaikan arahan terkait program pembangunan rumah untuk Polri, dengan target 10.000 unit rumah per tahun.
Kegiatan Zoom Meeting tersebut berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif, dan dihadiri oleh sejumlah pejabat Polri dan stakeholder terkait, termasuk Kapolres Seruyan AKBP Dr. Han’s Itta P., S.I.K., M.M., M.I.K., yang turut serta memberikan perhatian penuh terhadap pelaksanaan program ini. Keberhasilan program ketahanan pangan ini diharapkan dapat memberi dampak positif bagi ketahanan pangan nasional dan kesejahteraan masyarakat.(Hms/Lsn)