ORIENTASI – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas dr. Tonun Irawaty Panjaitan, M.M., secara resmi membuka Kegiatan Orientasi Upaya Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa bagi petugas Puskesmas, di Aula Hotel Fovere Kuala Kapuas, Kamis (19/09/2024). .(Media Dayak/ hmskmf)
Kuala Kapuas, Media Dayak
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas, dr. Tonun Irawaty Panjaitan, M.M., secara resmi membuka Kegiatan Orientasi Upaya Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa bagi petugas Puskesmas, yang berlangsung di Aula Hotel Fovere, Kuala Kapuas, Kamis (19/09/2024).
Dalam sambutannya, Kepala Dinas menekankan pentingnya peran petugas kesehatan dalam meningkatkan kesehatan jiwa masyarakat. “Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa kata “Sehat” tidak hanya mengacu pada kesehatan fisik saja, akan tetapi juga menyangkut kesehatan jiwa seseorang,” ujar dr Tonun.
Ppentingnya kesehatan jiwa dalam kehidupan seseorang lanjutnya menuntut kita sebagai tenaga kesehatan untuk lebih jeli dalam melaksanakan program kesehatan jiwa di puskesmas masing-masing.
Untuk mewujudkan wilayah kerja yang sehat secara paripurna, maka puskesmas perlu meningkatkan upaya promotif dan preventif kesehatan jiwa yang dilakukan secara komprehensif dan terintegrasi dengan upaya kesehatan masyarakat (UKM) dan upaya kesehatan perseorangan (UKP).
“Meningkatkan pemahaman dan peran serta keluarga dan masyarakat mengenai kesehatan jiwa perlu kita lakukan sebagai salah satu upaya preventif sementara promosi-promosi kesehatan jiwa dapat kita lakukan melalui berbagai media yang ada,” imbuhnya.
Untuk dapat melaksanakan promosi kesehatan jiwa, diperlukan langkah-langkah dan strategi yang baik sehingga upaya preventif nya pun dapat berjalan dengan baik.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas berharap, melalui Kegiatan Orientasi Upaya Promotif dan Preventif Kesehatan Jiwa bagi petugas puskesmas ini merupakan tahapan yang diperlukan agar di tingkat puskesmas dihasilkan tenaga kesehatan jiwa puskesmas yang kompeten guna penguatan upaya kesehatan jiwa di puskesmas.
Kegiatan akan berlangsung selama dua hari dengan peserta dari 26 Puskesmas Se-Kabupaten Kapuas yang mana masing-masing Puskesmas menugaskan 1 orang Pengelola Program Kesehatan Jiwa dan Pengelola Promkes. Kegitan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas layanan kesehatan jiwa di Kabupaten Kapuas.(hmsdinkes/hmskmf/Lsn)