28 Januari, Turnamen Futsal AFK Cup Dimulai

Foto: Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Futsal AFK Kabupaten Mura, Khalif Ilmi S.STP

Bacaan Lainnya

Puruk Cahu, Media Dayak

Tinggal beberapa hari lagi, Pembukaan Turnamen Futsal Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) tahun 2019 di Kabupaten Murung Raya (Mura) dijadwalkan pada tanggal 28 Januari mendatang. Kegiatan itu dilaksanakan selama 13 hari hingga 9 Pebruari 2019 Gedung Olah Raga (GOR) Futsal Tana Malai Tolung Lingu.

Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Futsal AFK Kabupaten Mura, Khalif Ilmi S.STP mengatakan, kegiatan itu bekerjasama pemerintah daerah setempat dengan eksebisi Eksekutif dan Legislatif sekaligus dirangkaikan dengan penanaman pohon di sekeliling GOR futsal tersebut.

“Futsal ini merupakan agenda tahunan yang akan dilaksanakan oleh AFK Murung Raya. Kegiatan ini memperebutkan piala bergilir mulai tahun 2019-2020 dan selanjutnya nanti,” Kata Khalif Ilmi sekaligus Ketua Karang Taruna Kabupaten Mura itu, Kamis (24/1).

Dikatakan Khalif, biaya pendaftaran untuk kategori Umum sebanyak Rp500.000, kategori Putri Rp300.000, kategori U-15 tahun Rp300.000, dan untuk kategori SD sebanyak Rp-200.000. Peserta yang mengikuti turnamen ini dari Kategori Putra terdiri dari 32 peserta, Kategori U-15 tahun terdiri dari 16 peserta, kategori Putri bebas usia, dan Kategori SD terdiri dari 16 peserta.

“Untuk hadiah juara I kategori putra nanti mendapatkan medali, piala bergilir, dan uang tunai sebanyak Rp3 juta. Untuk hadiah juara II sebanyak Rp2 Juta, dan juara III sebanyak Rp1 juta. Itu tidak termasuk hadiah kategori putri,” ungkapnya.

Direncanakan, Wakil Bupati Mura Rejikinoor S.Sos yang akan membuka kegiatan tersebut dengan dihadiri oleh masyarakat dan sejumlah pejabat SOPD lainnya.(LULUS/aw)

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait