Ketua PHBI Madjid jami Al Gufron, Pajarlaris Pratama Putra dalam rapat panitia, Jum’at malam (31/1) kemaren, di Masjid Jami Al Gufron, dalam keterangannya mengatakan, acara peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1446 H tersebut akan dilaksanakan di Masjid Jami Al Gufron jalan Tjilik Riwut KM 4,5 Kasongan Kabupaten Katingan.
Acara tersebut, menurut Pajarlaris Pratama Putra akan diisi dengan tausyiah oleh penceramah dari Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan (Kalsel), yaitu tuan guru KH Supian Al Banjari, yang akan menerangkan hikmah Isra Mi’raj, pembacaan kitab suci Al Qur’an dan lainnya.
Selanjutnya, dalam acara ini selain mengundang masyarakat secara umum, kaum muslimin dan muslimat, tokoh agama serta tokoh masyarakat, juga Penjabat (Pj) Bupati Katingan beserta jajarannya, ketua dan seluruh anggota DPRD Kabupaten Katingan, Kapolres Katingan beserta jajarannya, serta seluruh forkopimda.
Terkait peringatan ini pula, dirinya berharap dapat dijadikan momentum untuk memperkuat ukhuwah islamiyah dan tali silaturahmi antar sesama, serta menginspirasi. “Baik pemerintahan maupun masyarakat dalam membangun daerah yang lebih baik,” harapnya.
Selanjutnya, atas nama PHBI Masjid jami Al Gufron, dirinya mengucapakan terimakasih setinggi-tingginya kepada masyarakat Kabupaten Katingan, para jamaahnya serta para donator yang telah berpartisipasi. “Sehingga, kegiatan keagamaan ini bisa terselenggara sesuai waktu yang telah direncanakan,” ucapnya. (Kas/Lsn)