Personel Sikum Mengikuti Kegiatan Binroh Secara Virtual

Plt. Kasikum Polres Seruyan, Aipda Edo Ferdian, S.H., M.H dan jajarannya mengikuti kegiatan pembinaan rohani (Binroh) secara virtual di Gedung Command Center 110 Polres Seruyan, Kamis (23/1/2025).(Media Dayak/Ist)
 
Kuala Pembuang , Media Dayak 
 
Dalam rangka meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan kepada Allah Subhanahu wata’ala, Plt. Kasikum Polres Seruyan, Aipda Edo Ferdian, S.H., M.H. mengikuti kegiatan pembinaan rohani (Binroh) di Gedung Command Center 110 Polres Seruyan, Kamis (23/1/2025) Pukul 07.30 Pagi .
 
Binroh diikuti oleh Polda, Polres, dan Polsek se Indonesia (dari Sabang sampai Merauke) secara virtual melalui zoom. Binroh diawali dengan pembacaan surah Yasin secara berjamaah kemudian dilanjutkan ceramah agama/tausiah oleh Ustadz Iptu Sopiah Wakapolsek Montasik Polres Aceh Besar Polda Aceh dengan judul “Menjadi Suri Tauladan di Ruang Publik”.
 
Dalam tausiahnya, Ustadz Sopiah mengatakan bahwa anggota Polri perlu membekali diri dengan amal-amal agama agar bisa menjadi tauladan. 
 
“Manusia punya 2 unsur, jasmani dan rohani yang perlu diberi asupan gizi. Manusia berasal dari tanah maka makanan fisik kita berasal dari tanah juga dan jasad kita akan kembali ke tanah pula. Sedangkan rohani diciptakan dari illiyin yang asupan gizinya dari langit seperti bacaan Qur’an dan hadits. Iman kita berbanding lurus dengan amal” ungkapnya.
 
“Letak kebahagiaan hanya dalam amalkan agama, sejauh mana dia dapat mengamalkan agama secara sempurna maka begitu juga Allah akan memberikan kebahagiaan kepadanya”, jelasnya lagi.
 
“5 komponen yang harus kita kuasai dan lakukan yakni Imaniyah, ibadah, muamalah, muasarah, dan akhlak”, tegasnya.
 
Sementara itu Kapolres Seruyan melalui Kabag SDM AKP M. Sibagariang mengatakan, pembinaan rohani merupakan kegiatan rutin Polri dan seluruh jajarannya yang dilaksanakan setiap hari Kamis pagi.
 
“Dengan kegiatan binroh ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas keimanan dan ketaqwaan Personel Polri khususnya Polres Seruyan sehingga bisa mewujudkan Polri yang presisi”, tandasnya.(Hms/Lsn)
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait