Perjalanan Panjang Sosok Monica Putri Rasyid Membangun UMKM di Seluruh Daerah Pelosok Kalimantan Tengah dan Indonesia

Monica Putri Rasyid.(Media Dayak/dok- Klinik Bisnis)

Palangka Raya, Media Dayak

Bacaan Lainnya

Monica Putri Rasyid (30) merupakan sosok perempuan muda yang sangat berpengaruh dan memberi inspirasi bagi banyak orang termasuk generasi muda di daerah Kalimatan Tengah bahkan Indonesia.

Putri dari pasangan pengusaha daerah asli Kalimantan Tengah, Bapak H. Abdul Rasyid AS dan ibu Hj. Nuriyah ini telah menyelesaikan pendidikan Magister di Bond University, Australia. Kemudian memutuskan untuk kembali ke tanah air  dan membangun daerah. Dia memiliki tekad yang sangat kuat untuk meningkatkan UMKM dan menciptakan para entrepreneur muda. Inilah menjadi langkah awal munculnya pemikiran untuk mendirikan Klinik Bisnis, sebuah wadah yang dapat membantu dan memfasilitasi para penggiat UMKM/ entrepreneur di daerah untuk dapat tumbuh dan berkembang.

Berada di bawah naungan Yayasan Abdul Rasyid atau yang lebih dikenal Abdul Rasyid Foundation, platform Klinik Bisnis yang didirikan oleh Monica pada 29 November 2020 hadir dengan memberikan solusi nyata membantu penggiat UMKM agar mampu scale-up melalui program kelas edukasi yang disebut Kelas Klinik Bisnis (KKB) berisi pembelajaran seputar finansial, marketing, branding, dan ekspor. Kemudian controlling & mentoring didukung dengan adanya modal pengembangan usaha dengan total hingga ratusan juta, program KH 26 Safari UMKM hingga ke daerah-daerah pelosok, dan masih banyak lainnya

Menariknya KH 26 (Kelompok Hebat) Klinik Bisnis yang digagas oleh Monica ini membuka kacamata publik untuk melihat lebih jelas penggiat UMKM daerah yang memiliki potensi-potensi luar biasa dan mampu mengangkat kearifan lokal di daerah untuk lebih dikenal oleh dunia mancanegara.

Monica Putri Rasyid tak pernah henti membantu pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), terbukti hingga saat ini Klinik Bisnis telah memiliki puluhan ribu UMKM yang mendaftar dan ratusan mitra binaan UMKM yang terbagi pada setiap angkatan. Angkatan pertama di tahun 2021 dengan mitra skala Kalimantan Tengah, angkatan ke-II tahun 2022 mitra se-kalimantan, dan angkatan ke-III tahun 2023 ini dengan mitra se-Indonesia.

Perjalanan panjang Monica Putri Rasyid dalam membangun daerah Kalimantan Tengah patut diapresiasi karena dengan program pengembangan UMKM yang dilakukannya telah banyak para penggiat UMKM yang mampu tumbuh dan berkembang dengan sangat cepat, bahkan meraih kesuksesan berkat dijembatani oleh Abdul Rasyid Foundation dan Klinik Bisnis yang dipimpin oleh Monica.

Tak hanya bergerak mengembangkan UMKM, putri daerah yang lahir pada 26 Agustus ini juga sangat aktif dalam misi-misi sosial, pendidikan, dan budaya. Beliau senang memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan, membantu anak-anak muda yang kesulitan dalam biaya pendidikan melalui pemberian beasiswa, dan masih banyak lagi program-program bantuan yang beliau jalankan.

Bertepatan dengan hari kelahirannya ini, Monica Putri Rasyid bertekad untuk terus membantu semakin banyak penggiat UMKM serta putra putri daerah dan anak-anak negeri lewat program-program unggul lainnya dari Abdul Rasyid Foundation dan Klinik Bisnis. Diantaranya tepat hari ini ttelah dibagikan 300 paket alat-alat olahraga untuk sekolah tingkat SMP atau SMA/ sederajat di seluruh Indonesia, dengan total bantuan 500 Juta Rupiah.

Selanjutnya perempuan berparas cantik ini akan terus konsisten mendukung UMKM daerah dan Indonesia agar mampu scale-up dan mandiri lewat program-program unggulan Abdul Rasyid Foundation dan Klinik Bisnis. 

Pada hari ulang tahunnya (26/08) Monica menyampaikan harapannya di usia mutiara ini  agar dapat membantu lebih banyak orang ke depannya. Menjadi cahaya yang senantiasa menebar kebaikan dan kebahagiaan kepada orang lain, termasuk membantu semakin banyak UMKM daerah dan Indonesia.

“Di usia mutiara ini saya berharap dapat menebar kebahagiaan dan membantu lebih banyak orang termasuk para penggiat UMKM. Mengembangkan UMKM untuk membangun daerah dan Indonesia.  Semangat dari UMKM Kita Bangun Daerah dan Indonesia.” Tutur Monica.(Ist/Lsn)

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait