Kalangan Dewan Saksikan Secara Langsung Event UCI MTB Eliminator Championship 2023

Ketua DPRD Provinsi Kalteng Wiyatno saat menyaksikan langsung event UCI MTB Eliminator Championship 2023 di Sirkuit MTB SG 1973 di kawasan stadion Tuah Pahoe Km 5,5 Minggu (12/11/2023).(Media Dayak/DPRD Kalteng)
 
Palangka Raya, Media Dayak
 
Ketua DPRD Provinsi Kalteng Wiyatno bersama Wakil Ketua II DPRD Provinsi Kalteng Jimmy Carter dan beberapa Anggota DPRD Provinsi Kalteng lainnya menghadiri event balap sepeda gunung atau UCI MTB Eliminator Championships 2023 digelar di Sirkuit MTB SG 1973 di kawasan stadion Tuah Pahoe Km 5,5 Minggu (12/11/2023).
UCI MTB Eliminator World Championship 2023 adalah kejuaraan olahraga bersepeda kelas dunia yang telah diselenggarakan di berbagai negara termasuk Indonesia. 
 
Kejuaraan bergengsi tahun ini diikuti oleh 79 (tujuh puluh sembilan) top rider dari 47 (empat puluh tujuh) negara, dimana peserta yang mengikuti event ini lebih banyak dari tahun sebelumnya. 
 
Tentunya ini merupakan suatu kebanggaan bagi Indonesia terpilih sebagai  tuan rumah di antara negara-negara ASEAN lainnya.
 
Pada kesempatan ini Ketua DPRD Provinsi Kalteng menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Panitia Penyelenggara UCI MTB Eliminator World Championship 2023, yang telah bekerja keras menyukseskan penyelenggaraan event ini.
 
Dirinya juga berharap bahwa UCI MTB 2023 memberikan dampak positif dan multiplayer efek dalam pembangunan. “Terutama dalam sektor pariwisata, olahraga sepeda, dan perekonomian untuk meningkatkan roda perekonomian di Kalteng. Semoga dengan kegiatan ini dapat memberikan manfaat positif pada masa yang akan datang,” tutupnya (Ytm/Lsn)
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait