Jati Asmoro: Perjuangkan Pemerataan Layanan Kesehatan dan Pendidikan di Pelosok Palangka Raya

 Anggota DPRD kota Palangka Raya Jati Asmoro. (Media Dayak/DPRD Palangka Raya)
 
Palangka Raya, Media Dayak 
 
Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Jati Asmoro, menekankan pentingnya peningkatan pelayanan di sektor pendidikan dan kesehatan, khususnya di wilayah pelosok Kota Palangka Raya. Menurut Jati, dua sektor tersebut merupakan kebutuhan dasar yang harus mendapatkan perhatian serius dari pemerintah.
 
“Kebutuhan akan layanan kesehatan dan pemerataan pendidikan akan terus meningkat seiring pertumbuhan penduduk. Oleh karena itu, kami akan memperjuangkan peningkatan pelayanan di kedua sektor ini, terutama di daerah-daerah pelosok kota Palangka Raya,” ungkap Jati, Kamis (29/8/2024).
 
Jati mengungkapkan bahwa hingga saat ini, layanan kesehatan di Kota Palangka Raya masih belum optimal dan merata, terutama di daerah pelosok. Padahal, pelayanan kesehatan yang memadai sangat penting untuk menunjang kehidupan masyarakat.
 
“Selain kesehatan, pendidikan juga menjadi fondasi utama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di daerah ini. Oleh sebab itu, kami akan terus mengawal dan mendorong pemerintah agar terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan di kedua sektor ini,” jelasnya.
 
Menurut Jati, sarana dan prasarana yang memadai merupakan faktor penunjang yang sangat penting untuk memberikan pelayanan kesehatan yang optimal. Ia menekankan bahwa layanan kesehatan tidak hanya terpusat di rumah sakit, tetapi juga harus merata hingga tingkat puskesmas dan posyandu.
 
“Selain sarana dan prasarana, pemenuhan tenaga medis yang profesional juga sangat penting untuk memastikan layanan kesehatan yang optimal, khususnya di wilayah pelosok,” tambahnya.
 
Jati berharap dengan adanya dorongan dari pihak legislatif, pemerintah kota dapat segera melakukan langkah konkret untuk memperbaiki dan meningkatkan pelayanan kesehatan dan pendidikan di seluruh wilayah Palangka Raya, sehingga seluruh masyarakat, termasuk yang berada di pelosok, dapat merasakan manfaatnya.(Ytm/Lsn)
 
 
 
 
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait