DPRD Palangka Raya: Peran Orangtua Krusial dalam Membangun Karakter Anak

Anggota DPRD kota Palangka Raya Sri Ani Rintuh. (Media Dayak/ist)
Palangka Raya, Media Dayak 
Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Sri Ani Rintuh, menekankan pentingnya peran keluarga sebagai lingkungan pertama dan utama dalam pendidikan seorang anak. Menurutnya, keluarga adalah fondasi awal yang membentuk karakter anak sebelum mereka menghadapi dunia luar.
 
“Keluarga bukan hanya tempat anak tumbuh secara fisik, tetapi juga tempat pertama mereka belajar nilai-nilai moral, kejujuran, dan kedisiplinan. Nilai-nilai ini akan menjadi bekal utama mereka untuk menghadapi berbagai tantangan di luar rumah,” ujar Sri Ani Rintuh, Rabu (14/1/2025).
 
Ia menjelaskan, peran orang tua sangat krusial dalam mendidik anak, terutama dalam era digital seperti sekarang, di mana anak-anak mudah terpapar informasi dari luar yang belum tentu sesuai dengan nilai-nilai budaya dan agama. “Orang tua harus menjadi teladan dan pembimbing, bukan hanya mengandalkan sekolah atau lingkungan luar,” tambahnya.
 
Ia juga mendorong adanya kolaborasi antara keluarga, sekolah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif. Ia meyakini, dengan sinergi yang baik, generasi muda dapat tumbuh menjadi individu yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki akhlak yang mulia.
 
“Pendidikan dalam keluarga adalah investasi jangka panjang. Apa yang diajarkan orang tua di rumah akan menentukan masa depan anak dan kontribusinya bagi masyarakat,” tutupnya.(Ytm/Lsn)
 
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait