Wabup Katingan, Firdaus menyerahkan bantuan untuk Masjid Haji Al Gummermen, yang diterima oleh pengurusnya, di sela-sela digelarnya Safari Ramadhan 1446 Hijriah, Rabu (12/3/2025), di Masjid Haji Al Gummermen, jalan Tjilik Riwut KM 1,5 – Kasongan.(Media Dayak/Ist)
Kasongan, Media Dayak
Wakil Bupati (Wabup) Katingan Firdaus beserta rombongan gelar Safari Ramadhan di malam ke 13 Ramadhan 1446, Rabu malam (12/3/2025) di Masjid Haji Al Gumermen, jalan Tjilik Riwut KM 1,5 Kasongan.
Bupati Katingan Saiful dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Wabup setempat Firdaus mengatakan, Safari Ramadhan ini merupakan kegiatan rutin setiap tibanya di bulan Ramadhan. “Begitu pula di bulan Ramadhan 1446 Hijriah ini,” kata Firdaus.
Dengan digelarnya Safari Ramadhan 1446 Hijriah ini dirinya berharap adanya perekat/ukhuwah antara Pemerintah selaku umara, dengan ulama dan masyarakat, yang pada intinya secara substansi dapat menjadi wadah komunikasi. “Terutama melalui penyampaian pesan-pesan tausyiah yang disampaikan oleh para da’i,” ujarnya.
Karena, bulan suci Ramadhan ini menurutnya, selain merupakan momentum istimewa yang memiliki nilai-nilai keutamaan, juga memberikan peluang dan kesempatan berharga bagi kita. Khususnya bagi umat Islam untuk meningkatkan keimanan, kejujuran, keikhlasan dan kepedulian sosial.
Di bulan Ramadhan ini juga, lanjutnya, mengajarkan kita untuk lebih peduli terhadap sesama, khususnya yang membutuhkan. Baik melalui zakat, infak maupun sedekah. “Oleh karena itu, isilah bulan Ramadhan 1446 Hijriah ini dengan amalan-amalan sebagai wujud kepatuhan kita kepada Allah SWT serta berlomba-lomba melakukan amal kebaikan,” ajak mantan anggota DPRD Kabupaten Katingan priode 2019-2024 ini.
Akhir dari sambutannya, atas nama pribadi, keluarga dan Pemkab Katingan, dirinya mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan 1446 Hijriah. “Semoga setiap detik yang kita lalui di suci ini penuh dengan amal kebaikan dan keihklasan,” harap orang nomor dua di bumi Penyang Hinje Simpei ini.
Sekedar diketahui, Safari Ramadhan 1446 Hijriah di Masjid ini selain dirangkai dengan penyerahan bantuan uang tunai kepada pengurus Masjid setempat, juga diisi tausyiah oleh salah seorang ulama dari Kantor Kemenag Kabupaten Katingan tentang persyaratan puasa dan yang membatalkan puasa.
Turut hadir dalam Safari Ramadhan ini, selain rombongan Wabup, juga sejumlah kepala OPD lingkup Pemkab setempat, Forkopimda, Camat Katingan Hilir, Lurah Kasongan Lama, para alim ulama dan ratusan masyarakat setempat. (Kas/Lsn)