Legislator Tekankan Pentingnya Penguatan Pendidikan Vokasi untuk Jawab Tantangan Pasar Kerja Global

Anggota DPRD kota Palangka Raya Erlan Audri. (Media Dayak/ist)
 
Palangka Raya, Media Dayak 
 
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, Erlan Audri, menegaskan bahwa penguatan pendidikan vokasi merupakan langkah strategis dalam menghadapi tantangan kebutuhan pasar tenaga kerja di era globalisasi. 
 
Erlan Audri menyatakan bahwa pendidikan vokasi memegang peran penting dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang kompeten dan siap bersaing di tingkat global. 
 
“Di era globalisasi ini, kita membutuhkan SDM yang tidak hanya terampil, tetapi juga mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan tuntutan industri. Pendidikan vokasi adalah solusi utama untuk mencapai hal tersebut,” ujarnya, Rabu (29/1/2025).
 
Ia menekankan bahwa Palangka Raya sebagai ibu kota Provinsi Kalteng harus memprioritaskan pengembangan pendidikan vokasi yang berkualitas. Menurut Erlan, hal ini dapat diwujudkan melalui kolaborasi antara pemerintah, dunia industri, dan lembaga pendidikan. “Sinergi antara sekolah vokasi, pelaku industri, dan pemerintah sangat penting agar kurikulum yang diajarkan relevan dengan kebutuhan pasar kerja,” jelasnya.
 
Erlan juga mengapresiasi upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan vokasi, seperti pembangunan fasilitas pelatihan dan program magang bagi siswa. Namun, ia menekankan perlunya langkah lebih lanjut untuk memperluas akses dan meningkatkan kualitas pendidikan vokasi agar lebih sesuai dengan kebutuhan industri.
 
“DPRD Palangka Raya siap mendukung segala upaya untuk memperkuat pendidikan vokasi. Ini bukan sekadar menciptakan tenaga kerja, tetapi juga membangun masa depan yang lebih baik bagi generasi muda kita,” terangnya
 
Dengan penguatan pendidikan vokasi, Erlan berharap Palangka Raya dapat menghasilkan SDM yang unggul dan siap bersaing di tingkat global, sekaligus mengurangi angka pengangguran dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.(Ytm/Lsn)
 
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait