SOSIALISASI PPDB-SMK Maharati menggelar Sosialisasi PPDB Tahun Pelajaran 2025/2026 yang dilaksanakan di beberapa sekolah dan lokasi strategis, seperti SMPN 1 Teweh Selatan, SMPN 5 Timpah Satap, SMPN 4 Muara Teweh, SMPN 4 Montallat, SMPN 4 Kapuas Tengah, dan GSG SMK Maharati pada 13–15 Januari 2024.(Media Dayak/ist)
Muara Teweh, Media Dayak
Menyongsong tahun ajaran baru, SMK Maharati menggelar Sosialisasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2025/2026. Kegiatan ini dilaksanakan di beberapa sekolah dan lokasi strategis, seperti SMPN 1 Teweh Selatan, SMPN 5 Timpah Satap, SMPN 4 Muara Teweh, SMPN 4 Montallat, SMPN 4 Kapuas Tengah, dan GSG SMK Maharati pada 13–15 Januari 2024.
Dalam kegiatan tersebut didukung oleh sejumlah perusahaan seperti Pamapersada Nusantara, Tuah Turangga Agung, dan Yayasan Bina Harati Pama (YBHP), sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada calon siswa dan orang tua terkait prosedur, jadwal, persyaratan, serta tahapan seleksi PPDB. Kegiatan ini juga menjadi wadah diskusi untuk menjawab pertanyaan seputar pendaftaran.
Aris Dianto, Kepala SMK Maharati, menjelaskan bahwa pada Tahun Pelajaran 2025/2026, sekolah ini membuka kuota penerimaan sebanyak 108 siswa yang tersebar di dua jurusan unggulan, yaitu Teknik Alat Berat (TAB) dengan kuota 72 siswa dan Multimedia (DKV) dengan kuota 36 siswa.
“PPDB kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena kami membuka jalur Prestasi (Gelombang 1) yang dapat diikuti oleh siswa dengan prestasi akademik maupun non-akademik. Kami berharap melalui inovasi ini, siswa yang diterima adalah siswa-siswi terbaik,” jelas Aris.
Proses PPDB akan dibagi menjadi tiga gelombang pendaftaran. Dengan adanya jalur Prestasi, SMK Maharati memberikan peluang lebih besar kepada siswa berbakat untuk bergabung.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para kepala sekolah yang menjadi lokasi sosialisasi. Singkap, S.Pd., Kepala SMPN 5 Timpah Satap, mengungkapkan apresiasinya terhadap manfaat kegiatan ini bagi peserta didiknya.
“Kami sangat berterima kasih atas sosialisasi ini, yang sangat bermanfaat bagi siswa-siswi kami untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di SMK Maharati,” ujarnya.
Hal serupa disampaikan oleh Baldut, S.Pd., Kepala SMPN 4 Muara Teweh, yang mengaku gembira melihat antusiasme siswa dan orang tua selama kegiatan berlangsung.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan edukasi kepada peserta didik dan orang tua, sehingga mereka tertarik untuk bergabung dengan SMK Maharati,” ungkapnya.
Dengan berbagai program dan dukungan dari sejumlah mitra, SMK Maharati berkomitmen untuk mencetak lulusan yang unggul dan siap bersaing di dunia kerja. Program sosialisasi ini diharapkan dapat menarik minat siswa-siswi terbaik di Kabupaten Barito Utara untuk menjadi bagian dari SMK Maharati.(lna/Lsn)