Wabup Katingan, Firdaus saat membuka kegiatan Forum Konsultasi Publik RKPD 2026 dan Forum Lintas Perangkat Daerah Kabupaten Katingan 2025, Selasa (25/2), di ruang aula kantor Bappedalitbang Kabupaten Katingan. (Media Dayak/Ist)
Kasongan, Media Dayak
Wakil Bupati (Wabup) Katingan Firdaus, secara resmi membuka konsultasi publik Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2026 dan Forum Lintas Perangkat Daerah (FLPD) tahun 2025 Kabupaten Katingan, Selasa pagi (25/2), di aula kantor Bappedalitbang Kabupaten Katingan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, selain Pj Sekda Katingan Deddy Ferras, juga sejumlah Asisten dan Staf Akhli Bupati Katingan, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan dan sejumlah undangan lainnya.
Bupati Katingan, Saiful dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Wabup setempat Firdaus mengatakan, forum konsultasi RKPD dan FLPD merupakan rangkaian proses kegiatan yang harus kita lalui dalam penyusunan RKPD Kabupaten Katingan untuk tahun 2026.
Sedangkan RKPD tahun 2026 ini menurutnya, mengacu pada dokumen Rencana Pembangunan Daerah (RPD) Kabupaten Katingan tahun 2024-2026 yang merupakan acuan untuk memberikan panduan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) serta untuk menjaga kesinambungan pembangunan antar perencanaan Kabupaten/Kota, Provinsi dan Nasional.
Terkait RKPD tahun 2026 ini menurutnya, sangatlah straregis. Karena, berada pada waktu peralihan RPD tahun 2024-2026 dengan penyusunan RPJMD tahun 2025-2029 yang merupakan penjabaran dari visi, misi dan program kepala daerah terpilih hasil pilkada serentak tahun 2024. “Dimana rancangan awalnya RPJMD tahun 2025-2029 disusun sejak pelantikan Bupati dan Wabup Katingan direncanakan akan ditetapkan menjadi Perda tentang RPJMD Kabupaten Katingan tahun 2025-2030 pada Agustus 2025 yang akan datang,” katanya.
Hal ini, lanjutnya, sama dengan penyusunan RPJPD tahun 2025-2045. Sedangkan RPJMD tahun 2025-2029 dilaksanakan bersamaan dengan RPJMD Provinsi dan RPJMN dan dilakukan penyelarasan agar Indonesia Emas 2045 dan asta cita Presiden dan Wapres RI terpilih Prabowo-Gibran dapat tercapai.
Akhir dari sambutannya dirinya berharap seluruh masukan, saran dan pendapat ditampung sebagai pertimbangan penyusunan program/kegiatan yang prioritas dan strategis. (Kas/Aw)