Polsek Hanau Laksanakan Pengecekan Pekarangan Pangan Bergizi di Desa Derangga

Bhabinkamtibmas Desa Derangga, Bripka Rio Bayu P.S., melaksanakan pengecekan pekarangan pangan bergizi di Desa Derangga, Kecamatan Hanau, Kabupaten Seruyan, pada Selasa (11/2/2025).(Media Dayak/Ist)
 
Hanau, Media Dayak 
 
Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan, Polsek Hanau melalui Bhabinkamtibmas Desa Derangga, Bripka Rio Bayu P.S, melaksanakan pengecekan pekarangan pangan bergizi di Desa Derangga, Kecamatan Hanau, Kabupaten Seruyan, pada Selasa (11/2/2025).
 
Kegiatan ini menyasar pekarangan milik Muhammad Rizali, yang ditanami cabai, seledri, dan daun bawang dengan luas 5×10 meter. Dalam pengecekan ini, petugas menyampaikan imbauan kepada warga agar memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam tanaman bergizi serta menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
 
Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan berharap adanya dukungan pemerintah dalam bentuk bantuan untuk meningkatkan ketahanan pangan secara mandiri.
 
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan situasi tetap aman serta kondusif.(Hms/ Lsn)
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait