Pj Bupati Katingan Sutoyo didampingi Pj Sekda Katingan Deddy Ferras dan kepala Dinas PMD Ganti Yapman, saat menerima Fadel dari kepala OJK Provinsi Kalteng Primandanu Febriyan Azis, usai membuka kegiatan Edukasi Training Of Trainers, Senin pagi (20/1), di aula kantor Bappedalitbang Kabupaten Katingan.(Media Dayak/Ist)
Kasongan, Media Dayak
Penjabat (Pj) Bupati Katingan Sutoyo secara resmi telah membuka kegiatan edukasi training of trainers kepada Camat, Lurah dan Kepala Desa (Kades) se Kabupaten Katingan, Senin pagi (20/1), di aula kantor Bappedalitbang Kabupaten Katingan.
Hadir dalam kegiatan tersebut, selain Pj Sekda Katingan Deddy Ferras dan kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) setempat Ganti Yapman, juga sejumlah Camat, Lurah dan Kades, pimpinan Bank Kalteng cabang Kasongan Hendra Loren beserta jajarannya serta OJK Kalteng.
Pj Bupati Katingan, Sutoyo dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergi dan kolaborasi antara Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan dan para stakeholder dari Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD), PT BPD Kalteng, PT Bank Mandiri pesero TBK, PT Pagadaian dan Dinas PMD Kabupaten Katingan.
Atas nama Pemkab Katingan, dirinya menyambut baik dan mengapresiasi inisiatif dari jajaran OJK Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). “Sehingga, dapat terselenggaranya kegiatan ini,” kata Sutoyo.
Karena, kegiatan ini menurutnya sangat penting, guna meningkatkan indeks literasi dan inklusi keuangan di Kabupaten Katingan. Khususnya di Pemerintahan Kecamatan, Kelurahan dan Desa. “Hal ini mengingat, berdasarkan data survey nasional literasi dan inklusi keuangan pada tahun 2024 menunjukan indek inklusi mencapai 75,02 persen,” ungkapnya.
Di tempat yang sama, kepala OJK Provinsi Kalteng, Primandanu Febriyan Azis dalam sambutannya berharap, dengan edukasi dan sosialisasi ini dapat memberikan ilmu dan pengetahuan baru kepada semua peserta, agar berkembang dari sisi akses keuangan dan kesejahteraan masyarakat.
Selain itu, dirinya juga berharap pengetahuan dan keterampilan yang didapat dari kegiatan ini dapat disebarluaskan kepada rekan, saudara, keluarga dan lingkaran terdekat lainnya. “Sehingga, mamfaatnya akan lebih dirasakan oleh banyak orang,” harapnya. (Kas/Aw)