Sekda Kalteng Fahrizal Fitri saat membuka kegiatan sosialisasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) validasi soal USBNBK SMU, SMK/SLB di Ballroom Aquarius Hotel Palangka Raya, Selasa (19/2).(Media Dayak/Yanting)
Palangka Raya, Media Dayak
Maju mundurnya sebuah bangsa akan sangat ditentukan bagaimana kualitas sumberdaya manusia para generasi mudanya. Maka generasi muda menjadi aset bangsa dan negara yang sangat penting dan tidak dapat digantikan oleh sumberdaya lainnya. Oleh sebab itu menjadi sangat penting bagaimana negara hadir membangun generasi muda melalui peran pendidikan dalam menyiapkan sumberdaya manusia yang memiliki keunggulan kompetitif dalam semua aspek kehidupan.
Hal tersebut disampaikan Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran melalui Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng Fahrizal Fitri, saat membuka kegiatan sosialisasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) validasi soal USBNBK SMU, SMK/SLB di Ballroom Aquarius Hotel Palangka Raya, Selasa (19/2).
“Untuk itu diperlukan SDM terbaik bangsa yang memiliki kecerdasan tinggi, sikap dan mental prima, daya juang dan daya saing tinggi, kemampuan handal, serta nasionalisme sejati yang mampu melaksanakan pembangunan nasional secara inovatif, kreatif, dan produktif dengan semangat kerja dan disiplin tinggi,” lanjut Fahrizal Fitri.
Dikatakan Sekda, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pendidikan harus dilandasi dengan pemikiran bahwa pendidikan merupakan pondasi dasar untuk menyiapkan sumber daya manusia bangsa yang berkualitas, agar mampu bersaing dengan kondisi jaman yang terus berubah dunia pendidikan pun harus adaptif dan akomodatif serta responsif dengan perkembangan globalisasi informasi yang terus terjadi.
“Oleh sebab itu untuk mewujudkan Kalteng BERKAH bidang pendidikan, terutama untuk mencapai target peningkatan indeks pembangunan manusia yang lebih baik, maka Gubernur minta agar penyelenggaraan pendidikan difokuskan pada 5 (lima) program prioritas yaitu, peningkatan sarana dan prasarana pendidikan, peningkatan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan, peningkatan pelayanan pendidikan di daerah pedalaman dan terpencil, meningkatkan pendidikan karakter berbasis kearifan lokal, dan pendukungan beasiswa lulusan sma/ma/smk di perguruan tinggl (bidik misi Kalteng BERKAH),”urai pejabat berpeci tersebut.
Lebih lanjut Fahrizal menyebutkan, guna mencapai mutu dan daya saing lulusan, peningkatan akses pelayanan pendidikan, maka Gubernur perintahkan kepada para pengawas, kepala sekolah, dan para guru, agar para kepala sekolah/guru dapat melaksanakan 3 (tiga) tugas pokok dengan baik yaitu tugas manajerial, tugas supervisi, dan tugas kewirausahaan.
“Ciptakan susasana sekolah yang harmonis dan meneyenangkan dan hindari konflik, ciptakan pemahaman yang sama kepada warga sekolah tentang wawasan wiyatamandala bahwa sekolah sebagai lingkungan pendidikan tempat untuk proses pembelajaran”, urai Fahrizal Fitri.
Sekda juga berharap, para guru harus mampu membentuk karakter positif pada diri siswa dengan mendorong terciptanya keseimbangan 3 (tiga), kecerdasan pada diri siswa, yaitu kecerdasan intelensi (iq), kecerdasan emosional (eq) dan kecerdasan spiritual.
“Para guru dalam menilai prestasi siswa agar tidak hanya menghargai pada prestasi akademik, tetapi juga menghargai prestasi karakter kejujuran, tanggungjawab, disiplin dan lain-lain sehingga tidak ada satu anakpun yang merasa tidak memiliki prestasi dalam hidupnya,” tambah dia.
Secara terpisah sekretaris daerah menyampaikan bahwa kesiapan pemerintah provinsi Kalteng dari segi penganggaran untuk UNBK, yang nanti akan di laksanakan di Kalteng.
“Bagaimanapun caranya, pemerintah dari segi pengangaran akan siap, sampai saat ini secara standar kita sudah melebihi 10 persen, sesuai dengan tertuang dalam undang-undang, dan kita tetap berkomitmen akan terus memajukan standar pendidikan yang ada di Kalteng, mulai dari Penyediaan infrastruktur, peningkatan tenaga pendidik dan tenaga kependidikan,” pungkas Fahrizal Fitri.(Ytm/Lsn)