Gubernur : Bersama Kembangkan Kebudayaan Dan Pariwisata di Bumi Tambun Bungai 

Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat memberikan sambutan di sekaligus membuka langsung Kegiatan Festival Tambun Bungai 2023, di Stadion Sanaman Mantikei, Palangka Raya, Rabu (15/3/2023) malam.(Media Dayak/ Yanting)
 
Palangka Raya, Media Dayak
 
Gubernur Kalteng Sugianto Sabran mengungkapkan bahwa untuk mengembangkan kebudayaan dan pariwisata di Kalteng diperlukan kolaborasi dan kerja sama semua pihak.
 
“Saya mengajak kepada semua elemen masyarakat, baik pemerintah daerah, pihak swasta, perguruan tinggi dan seluruh stakeholder terkait untuk berkolaborasi, bahu membahu, bekerja sama dan bersinergi dalam mengembangkan kebudayaan dan pariwisata di Kalteng,” ajak Gubernur saat membuka langsung Kegiatan Festival Tambun Bungai 2023, di Stadion Sanaman Mantikei, Palangka Raya, Rabu (15/3/2023) malam.
 
Didampingi Ketua TP-PKK Yulistra Ivo Azhari Sugianto Sabran, Gubernur berharap berbagai event yang digelar dilaksanakan mampu memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi pengembangan dan kemajuan sektor kebudayaan dan pariwisata serta UMKM di Bumi Tambun Bungai.
 
“Sehingga mampu meningkatkan pendapatan bagi masyarakat serta memberikan dampak positif bagi kemajuan perekonomian daerah,” ujar Gubernur melalui Festival Tambun Bungai yang mengambil tema Bakena, Mamut, Menteng” ini.
 
Selanjutnya Gubernur menyebut untuk memperkenalkan berbagai potensi yang dimiliki daerah, sudah seharusnya Pemerintah Provinsi Kalteng terus melakukan berbagai upaya strategis.
 
“Promosi secara massif seperti halnya rangkaian kegiatan yang disusun dalam Festival Tambun Bungai 2023 ini, menjadi salah satu kunci penting untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara dan memajukan UMKM lokal yang ada di Kalteng,” tutupnya.
 
Untuk diketahui kegiatan ini juga dirangkai dengan acara Launching Calender Event, Kick Off Bangga Buatan Indonesia (BBI) & Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI), serta Soft Launching UCI MTB World Cup 2023.(Ytm/ Lsn)
 
 
image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait