FBIM sebagai Sarana Pengembangan Kebudayaan dan Pariwisata  

FOTO BERSAMA – Plt Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Akhmad Fordiansyah, berfoto bersama kontingen FBIM Kota Palangka Raya di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Jum’at (19/05/2023). (Foto : Media Dayak/MD Isen Mulang)

Palangka Raya, Media Dayak

Bacaan Lainnya

Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya melepas kontingen Kota Palangka Raya untuk mengikuti Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2023 di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Jum’at (19/05/2023).

Kegiatan FBIM yang akan berlangsung pada 22-27 Mei 2023 ini merupakan event tahunan dalam rangka memeriahkan hari jadi Provinsi Kalimantan Tengah, dimana setiap tahunnya Pemerintah Kota Palangka Raya turut andil untuk ikut memeriahkan acara tersebut.

Wali Kota Palangka Raya, dalam sambutannya yang dibacakan Plt Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Akhmad Fordiansyah, mengatakan, keikutsertaan Pemerintah Kota Palangka Raya dalam FBIM tahun 2023 ini sebagai upaya memberikan motivasi dalam menumbuhkembangkan peran serta masyarakat dan dunia usaha dalam menunjang pengembangan kebudayaan dan pariwisata.

“Saya mengajak semua pihak bersama seluruh komponen masyarakat untuk terus menjaga dan memelihara adat istiadat, tradisi budaya serta kearifan lokal yang ada khususnya di Kota Palangka Raya,”ucap Fordiansyah.

Dirinya berharap, agar seluruh peserta selalu menjaga kekompakan, menjaga kesehatan sehingga bisa mengikuti berbagai lomba yang dilaksanakan dengan baik.

“Saya ucapkan selamat mengikuti FBIM, jaga nama baik Kota Palangka Raya, ambilah ilmu sebanyak-banyaknya tetap semangat dan selalu menjaga kesehatan,” pungkasnya.

Sebagai informasi Pemerintah Kota Palangka Raya mengirimkan 162 peserta untuk memeriahkan FBIM tahun 2023 dengan mengikuti 18 cabang lomba yang digelar. (MCIM/Ytm/Rsn)

 

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait