DPRD Harapkan Pembangunan BLK

Anggota DPRD Barito Utara, Surianor

Bacaan Lainnya

Muara Teweh, Media Dayak

   Dalam menunjang pembangunan di Kabupaten Barito Utara, khususnya dalam bidang Sumber Daya Manusia (SDA), anggota DPRD Barito Utara, Surianor mengharapkan adanya pembangunan Balai Latihan Kerja (BLK).

Menurut Surianor, untuk Kabupaten Barito Utara masih belum memiliki BLK. Padahal, BLK sangat diperlukan masyarakat untuk menunjang kemampuan dan kreativitas dalam mencari pekerjaan.

“Saat ini banyak perusahaan yang menginginkan pekerja yang memiliki kemampuan, sedangkan masih banyak masyarakat yang tidak memiliki kemampuan ataupun keahlian yang diinginkan oleh perusahaan-perusahaan di daerah ini,” kata Surianor, Kamis (7/2).

Dikatakannya, DPRD Barito Utara sangat mendukung dengan dibangunnya Balai Latihan Kerja di daerah ini. “BLK dapat meningkatkan kemampuan serta diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Dirinya juga mengharapkan agar dinas terkait dapat mengajukan untuk program pembangunan BLK. Sehingga nantinya dapat dibahas bersama. “Tentunya DPRD akan mendukung program-program yang menyentuh masyarakat secara langsung,” jelasnya lagi.

Selain pembangunan BLK, Surianor juga mengharapkan masyarakat yang telah mengikuti pelatihan-pelatihan kerja di BLK dapat didukung kedepannya oleh pemerintah, sehingga setelah selesai di BLK, mereka dapat langsung bekerja dan diterima oleh perushanaan.(lna)

image_print
Print Friendly, PDF & Email

Pos terkait